Pada hari selasa, 10 Juli 2018, Koalisi masyarakat sipil untuk penulisan laporan alternatif OPSC mengadakan pertemuan di sekretariat ECPAT Indonesia. Pertemuan ini diselenggarakan untuk membahas tools yang sudah dibuat agar dapat mudah digunakan dan diisi oleh mitra dan jejaring organisasi di berbagai wilayah di Indonesia.
Pembahasan utama dalam pertemuan ini adalah untuk memfinalisasi setiap pertanyaan yang akan diajukan ke masing-masing lembaga tentang implementasi OPSC. Seperti yang dibahas sebelumnya, Pemerintah Indonesia saat ini belum menyelesaikan laporan pemerintah tentang implementasi OPSC. Oleh karena itu, sambil menunggu ketersediaan laporan pemerintah, koalisi masyarakat sipil berinisiatif untuk mengumpulkan situasi awal tentang implementasi OPSC di Indonesia dari sudut pandang lembaga masyarakat sipil. Meskipun idealnya laporan pemerintah dibuat terlebih dahulu dibandingkan laporan alternatif, kehadiran laporan alternatif yang lebih awal selesai diharapkan semakin mendorong pemerintah indonesia untuk menyelesaikan laporan pemerintah tentang implementasi OPSC di Indonesia.
Setelah pertemuan ini, masing-masing lembaga masyarakat sipil akan menyebarluaskan kuesioner yang telah dibuat kepada mitra dan jejaring organisasi yang dimiliki dan relevan dengan permasalahan prostitusi anak, pornografi anak dan penjualan anak. Ditargetkan, laporan alternatif ini dapat selesai pada akhir tahun 2018.
Penulis : Deden Ramadani